Sukses

Konser Empat Hari, Titi Dj Dapat Penghargaan

Titi Dj tampil memukau dalam konser Swara Sang Dewi. Dari konser ini, ia menerima penghargaan dari MURI sebagai penyanyi wanita terbaik yang menggelar konser tujuh kali berturut-turut selama empat hari.

Liputan6.com, Jakarta: Titi Dj tampil memukau dalam konsernya yang bertajuk Swara Sang Dewi. Konser yang digelar selama empat hari mulai 20 Januari 2011 ini, mengusung konsep peduli lingkungan. Maka dari itu, Titi bermain dengan unsur-unsur udara, air, api, dan bumi dalam setiap pertunjukannya.

Titi pun sumringah. Selain mimpinya memiliki konser empat hari di umur 45 tahun telah terwujud, ia juga mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (Muri) sebagai penyanyi wanita terbaik yang menggelar konser tujuh kali berturut-turut selama empat hari.

"Tahun ini umur saya 45 dan saya ingin sekali punya konser seperti ini. Jadi, ini adalah salah satu pencapaian saya untuk kesekian kalinya," kata Titi, Senin (24/1).

Konser ini berjalan sukses atas kerja sama komposer ternama, Andi Rianto, bersama Magenta Orchestranya yang didaulat sebagai pengawal acara musik yang digelar di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jakarta [baca: Konser Titi Dj Bawa Misi Lingkungan Hidup].

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.